Cara Mencegah penyakit saat kabut asap

Kabut asap sering terjadi di suatu daerah yang rentan terjadi kebakaran hutan akbit dari kekeringan pada saat musim kemarau panjang. Kabut asap bukanlah hal yang sepele, tetapi menjadi ancaman bagi kesehatan dan yang paling sering terjadi adalah infeksi saluran pernapasan. Bagi yang memiliki riwayat penyakit asma, pada saat kabut asap akan rentan terjadi kekambuhan.

Berikut cara mencegah terjadinya serangan penyakit pada saat kabut asap. Ada beberapa tips yang bisa dilakukan diantaranya seperti:

1. Kurangi tingkat aktifitas di luar rumah.

2. Gunakan masker yang berstandar seperti yang di gunakan oleh tenaga medis, karena standar kelayakan pakainya sudah teruji.

3.konsumsi air putih minimal dua liter sehari.

4. Makan-makanan dengan gizi seimbang, dan teratur.

5. Konsumsi tablet vitamin c sebagai antibodi, jika ingin  yang alami dapat di jumpai di makanan yang mengandung  vitamin c, yang dapat di jumpai dalam buah jeruk, jambu, mangga, dll.

6. Kurangi makan-makanan cepat saji atau instant. Jika ingin makanan untuk camilan, anda dapat membuatnya sendiri di rumah agar kesehatan makanan lebih terjamin.

7. Jika anda mengalami gejala flu, usahakan agar menggunakan masker ketika berinteraksi dengan orang di dalam satu rumah. Ini akan menghindari anggota keluarga yang lain tertular.

8. Periksa kesehatan ke puskesmas jika Nda mengalami tanda-tanda pusing,pilek,batuk,sesak napas, dan juga demam. Agar anda mendapat perawatan lebih lanjut.

Semoga bermanfaat... :)

Cara Mencegah penyakit saat kabut asap Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar